Bulan Juni ini! Buruan Ganti Kartu ATM Sebelum Diblokir

Kartu ATM

Belum lama ini sedang lagi heboh-hebohnya dengan rencana Bank yang akan memblokir kartu ATM-nya. Wah wah saya pun ikut panih. Kenapa sampai kartu ATM bank diblokir. Ada gerapan apa ini, apakah nasabah yang tidak aktif menabung atau mengecek saldonya akan diblokir? Sebuah pertanyaan yang ada ditempurung kepala. Akhirnya saya pun bertanya ke sebuah kantor bank cabang untuk mengorek informasi tersebut. Demi mendapatkan berita yang sesungguhnya.

Setelah sampai di sebuah kantor cabang bank swasta. Saya langsung turun dari motor dan bergegas bertanya dengan petugas security. Kebetulan petugas keamanan  tersebut berada di teras kantornya. Sehingga saya tidak harus mengikuti prosedur kesehatan. Harus cuci tangan dan aneka keturunannya. Tapi kebetulan saat itu saya juga sedang pakai masker. Sehingga berani mendekati petugas keamanan.

Saya menunjukan kartu ATM yang saya miliki. Dan bertanya, "Apakah kartu ATM saya ini tergolong atau termasuk yang kena blokir?", "Oh tidak, kartu ATM bapak keluaran baru", jawab security tersebut. "Maksudnya gimana ya pak?", Saya pun bertanya kembali." Kartu ATM yang akan diblokir adalah kartu ATM model lama dengan ciri belum ada chip-nya, Katu ATM yang magnetik", timpal petugas keamanan tersebut.

Kartu ATM

Oh begitu, saya baru paham dan mengerti. Kartu ATM yang akan diblokir adalah kartu ATM yang masih magnetik, belum ada kartu chip-nya. Nah bagi pembaca yang masih memegang atau menggunakan kartu ATM tersebut, segera diganti ya. Datang ke kantor cabang terdekat. Bawa buku tabungan, KTP dan kartu ATM yang akan diganti. Persyaratan cukup mudah bukan? Tidak dikenakan biaya, alias gratis.

Kalau kita amati, Kartu ATM model baru mirip sim card telephone ya. Chip-nya itu lo. Mungkin chip tersebut menyimpan data-data nasabah lebih akurat. Atau bisa jadi, data-data nasabah bisa terhubung dengan instansi yang lainnya. Mungkin ya? Sehingga stansar keamanan lebih terjamin. Bisa jadi ya? Itu sekedar asumsi saya belaka.

Ayo siapa yang belum ganti Kartu ATM-nya? Desas-desus akhir bulan Juni adalah batas terakhirnya. Ayo buruan datang ke kantor bank terdekat. Daripada nanti repot sendiri. Kartu ATM tidak bisa dipergunakan dengan semestinya. Akan repot sendiri bukan? Ayo tunggu apalagi.

Bagi yang belum punya rekening bank, ayolah bikin. Jaman sekarang, jika tak punya buku rekening, kayak gimana gitu. Apalagi bagi pekerja online. Harus dan wajib punya. Persyaratan buka buku rekening juga sangat mudah. Tidak kayak dulu, harus bawa Kartu KK asli. Eh sekarang cukup bermodalkan KTP dan setoran awal. Beres sudah, ayo siapa yang belum punya rekening bank?

Berita Terkait

1 komentar:

  1. Aku aman, sudah ganti kartu ATM yang baru, saldo cuma sisa 75rb.

    BalasHapus

 
Back To Top