Tangan Anak Kejepit Pintu Lift Karena Ibunya Asik Main Hape

Tangan Anak Kejepit Pintu Lift

Lagi viral. Seorang anak kecil tangannya kejepit pintu lift. Saya sendiri tidak kebayang betapa sakitnya. Aduh, kok bisa terjepit pintu lift gitu seh. Ya, seorang ibu yang lagi asek main hapenya. Tidak menyadari atau tidak memperhatikan polah anaknya. Anaknya tampak riang sekali. Mungkin dia senang berada di dalam lift. Sumber berita ini saya dapatkan dari akun twitter @V_Stone_Kardol.

Eh tanpa sepengetahuan ibunya. Anak kecil itu memencet tombol lift. Entah tombol apa yang dipencet, sepertinya tombol nomor lantai atau mungkin tombol buka pintu lift. Dan anak kecil itu terus asek dan sedikit menari-nari persis di tengah-tengah pintu lift. Sambil kedua tangannya membentang lebar. Eh tidak sengaja tangan kirinya menyentuk lift yang sedang terbuka. Otomatis ikut tertarik dan terjepit deh.

Tapi sayang, ibunya telat menyadarinya. Tangan anak sudah kejepit, baru ada reaksi. Ibunya berusaha untuk menarik dan menekan-nekan tombol. Tapi hasilnya nihil juga. Saya yang lihat jadi ngilu saat ibunya berusaha menarik. Pasti tambah sakit. Anak kecil itu terus menjerit kesakitan.

Namanya sebuah keteledoran. Menjadi pelajaran bagi semuanya. Agar mengawasi anaknya dengan semaksimal mungkin. Jangan sampai terjadi hal-hal yang berbahaya atau hal yang tidak diinginkan. Kalau sudah begini kan repot semuanya.

Tapi bagaimana lagi. Sekarang sudah kecanduan dengan yang namanya gadget. Khususnya handphone atau hape. Sedetik tidak lihat layar hepe kok rasayanya gimana gitu. Rasanta kok tertinggal dengan berita terbaru. Atau mungkin bisa jadi lagi asek chatting. Entahlah. Yang saya harapkan anak kecil itu selamat dan tidak terluka parah. Aduh hape memang memabukan. Bisa melupakan segalanya. Kecanduan berat.

Berita Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Back To Top