Bina Vokal Kursus Menyanyi RPTRA Manunggal Juang Sukapura

Bina Vokal Kursus Menyanyi RPTRA Manunggal Juang Sukapura

Saya pernah membuat artikel tentang RPTRA Manunggal Juang Sukapura. Ruang Publik Terbuka Ramah Anah yang diresmikan oleh Bapak Ir Basuki Tjahaja Purnama atau yang lebih terkenal dengan sapaan Ahok pada hari Kamis, 21 April 2016. Ruang publik ini semakin banyak kegiatan, salah satunya kursus menyanyi.  Ternyata banyak juga anak-anak yang tertarik untuk mengikuti kursus olah vokal gratis ini. Bahkan orang tua anak-anak ikut pula antusias, saat mendampingi anak-anaknya belajar olah vokal.

Bina Vokal Kursus Menyanyi RPTRA Manunggal Juang Sukapura

Bina Vokal Kursus Menyanyi RPTRA Manunggal Juang Sukapura

Kursus vokal gratis ini bernama Bina Vokal, yang dipimpin oleh Ibu Sri Sugiarti dan Mas Hendra M.R. Yang bekerjasama atau dibawah naungan Sudin Pariwisata dan Kebudayaan Jakarta. Kursus Vokal ini buka setiap hari Sabtu jam 15.00-17.00 WIB. Ancung jempol buat Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan yang begitu peduli dan memperhatikan bakat perkembangan anak-anak. Suatu pelatihan pendidikan yang sangat bermanfaat.

Bina Vokal Kursus Menyanyi RPTRA Manunggal Juang Sukapura

Bina Vokal Kursus Menyanyi RPTRA Manunggal Juang Sukapura

Saya perhatikan Ibu Sugiarti ini selain ahli menyanyi juga jago main piano. Jemarinya lincah menari-nari dan melompat-lompat diatas papan keybord piono. Berdansa dengan indahnya. Ah jadi ingin ikut kursus menyanyi, biar suara merdu saya ini lebih bisa diolah. Mengenal tangga-tangga/intonasi nada lebih dekat. Siapa tahu pula, nanti saya bisa menjadi penyanyi tersohor.


Diatas adalah salah satu video yang sayang unggah. Dan jangan lupa Subscribe Youtube saya biar lebih semarak. Alamat kursus Bina vokal berada di RPTRA Manunggal Juang yang berada di Jalan Manunggal Juang, Rt 02, Rw 007, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, Indonesia. Kode Pos 14140. Sebelah barat, Rumah Susun Sukapura, Komplek Bea Cukai.

Berita Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Back To Top