Pemandian Jolotundo Klaten

Pemandian Jolotundo Klaten

Warga Klaten sendiri lebih suka atau terbiasa menyebutnya dengan nama umbul Jolotundo.  Umbul sendiri artinya mata air. Di Kabupaten Klaten banyak sekali pemandian alami, airnya jernih dan dingin. Salah satunya pemandian Jolotundo. Alamat pemandian umbul Jolotundo terletak di Jalan Jatinom-Klaten, Desa Jambeyan, Karanganom, Klaten, Jawa Tengah, Indonesia. Kode Pos 57481. Akses menuju pemandian Jolotundo sangatlah mudah karena dekat dengan jalan raya.

Pemandian Jolotundo Klaten

Dulu ada sesepuh desa atau seorang kyai yang ingin sarapan pagi tetapi tidak mempunyai lauk. Pergilah belau dengan membawa jala, hendak mencari ikan disungai. Ditengah perjalanan, tidak sengaja beliau menemukan umbul atau mata air. Mandilah beliau. Karena terlalu keasikan mandi sampai lupa untuk menjala ikan. Sehingga  tertundalah mencari ikan. Selanjutnya, beliau memberi nama tempat pemandian ini Jalatunda. Orang jawa sudah terbiasa huruf vokal "a" akan terucap menjadi  vokal "o". Jolotundo. Itulah singkat cerita dari sejarah dari pemandian  Jolotundo.

Pemandian Jolotundo Klaten

Jika menjelang akan memasuki bulan puasa Ramadhan. Kurang lebih sepuluh hari sebelum puasa, umbul Jolotunda akan penuh. Pengunjungnya membludak. Terkenal dengan nama tradisi "Padusan". Mensucikan badan sebelum melaksanakan ibadah puasa Ramadhan. Di umbul Jolotundo, seharusnya ada menara dan petugas pengawas. Demi memperhatikan keselamatan pengunjung dan tidak terjadi tindak asusila. Jika Sahabat berkunjung ke Klaten, jangan lupa mampir ke tempat wisata pemandian Jolotunda. Dijamin, puas berenangnya, segar.

Berita Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Back To Top