Karapan Sapi Menuju Kematian


Karapan Sapi Menuju Kematian . Ada yang belum tahu balapan karapan sapi itu budaya atau tradisi dari mana ? Dari pulau Madura, Jawa Timur, Indonesia. Sangat betul sekali. Madura terkenal dengan budaya balapan karapan sapinya. Apa itu karapan sapi ? karapan sapi adalah perlombaan balapan kecepatan dengan dua ekor sapi yang ditambatkan  kayu ditengahnya ( kereta ) yang dipergunakan untuk berdiri joki. Kenapa sapi bukan kerbau ? karena sapi larinya lebih kencang dan sapi masih dipergunakan sebagai simbol atau status seseorang di pulau Madura..


Karapan Sapi Menuju Kematian

Tapi yang aku bicarakan kali ini adalah patung karapan sapi yang berada di jalan Inspeksi Cakung Drain, Kelurahan Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur. Depan kantor Komatsu, jalan raya Jakarta-Bekasi. Kalau menurut pengamatanku selama mondar-mandir ke Jakarta, keberadaan patung karapan sapi ini sudah cukup lama. Kurang lebih berkisar 30 tahunan. Makanya tidak mengherankan jika gang ini lebih terkenal dengan sebutan gang karapan sapi daripada gang Inspeksi Cakung Drain.

Karapan Sapi Menuju Kematian

Tapi kini, patung itu mulai kropos. Tulang-tulangnya mulai nampak. Posisi patungnya sudah tidak kekar dan tegap lagi, nyusep kedepan seakan-akan enggan untuk hidup. Karapan sapi menuju kematian, jika tidak ada yang perduli lagi. Di jalan Inspeksi Cakung Drain banyak orang kaya bahkan berdiri pabrik semisal pabrik sabun wing, SKF. Tapi kenapa patung karapan sapi bisa terabaikan dan tidak terawat dengan baik. Swasembada masyarakatnya belum tumbuh  kah ? Atau patung karapan sapi sudah tidak diharapkan keberadaanya lagi. Ah itu tenda biru menambah kesemrawutan saja. Pemandangan semakin tampak kumuh ! Oh... karapan sapi menuju kematian, identitas gang karapan sapi akan tinggal kenangan.


♥♥DjB♥♥

Berita Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Back To Top