Tugu Perwari Klaten Jawa Tengah

Tugu Perwari Klaten Jawa Tengah

Tugu Perwari Klaten Jawa Tengah . Perwari sendiri kepanjangan dari Persatuan Wanita Republik Indonesia, yaitu leburan dari beberapa organisasi wanita Indonesia. Sebagai organisasi wanita pertama sesudah proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia. Konon menurut sejarah, Perwari didirikan pada tanggal 17 Desember 1945. Dan Tugu Perwari ini adalah pindahan dari Monumen Tenun Klaten. Dan Sekarang Tugu Perwari Klaten berada di Timur Bank BRI ( Bank Rakyat Indonesia ), Kota Klaten atau depan Kantor Kejaksaan Negeri Klaten. Lebih lengkapnya alamat Tugu Perwari adalah Kelurahan Tonggalan, Kecamatan Klaten Tengah, Klaten, Jawa Tengah, Indonesia. Pertigaan antara Jalan Pemuda dan Jalan Pramuka Klaten.

Tugu Perwari Klaten Jawa Tengah

Tugu Perwari Klaten Jawa Tengah
 
Kalau menurut Djangkaru Bumi, pembuatan Tugu Perwari ini sepertinya setengah hati. Tidak ada keistimewaan sama sekali. Apalagi Tugu Perwari ini berada ditengah kota, kenapa tidak dibuat seelok mungkin. Kalau menurut catatan prasastinya Tugu Perwari diresmikan oleh Prof.Dr Emil Salim pada tanggal 27 Desember 1986 yang saat itu menjabat Menteri Negara Kependudukan dan Lingkungan Hidup. Hemmm,..setengah hati dan kini menjadi tempat area parkir mobil. Oh,..Tugu Perwari  yang merana hati, dibuang sayang, diperistri perang.


♥♥DjB♥♥

Berita Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Back To Top