Warung Nasi Bebek Barokah Cilincing


Perburuan kuliner saat ini adalah nasi bebek. Saya dulu sering jajan bersama teman kala diakhir bulan. Maklum terima gaji jadi ingin sesekali makan enak. Langganan saya adalah Warung Nasi Bebek Barokah. Warung nasi bebek tersebut terletak di daerah Kalimalang Cakung atau Cakung Gren Utara, Rt/Rw 003/03, Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara. Persisnya dibawah jembatan atau pintu keluar Tol Cilincing / KBN ( Kawasan Berikat Nusantara ) Cakung. Dekat Perusahan Air Minum dan Pabrik Komatsu Indonesia.



Warung ini senantiasa ramai pengunjung apalagi menjelang setelah gajian karyawan Komantsu Indonesia  atau karyawan Kawasan Berikat Nusantara. Dijamin pasti berdesakan dan mengantri. Rasa daging bebeknya begitu khas sekali dan bumbunya sangat meresap dalam daging. Lezat pokoknya. Kadang saya bisa habis dua porsi. Nasi Bebek porsi special harganya Rp.20.000,-.



Warung ini banyak menyimpan cerita dan kenangan yang indah. Karena saya sering menikmati malam minggu diwarung  itu. Pernah pula sampai ke warung tersebut sudah tutup, sedangkan saat itu lagi ngidam-ngidamnya nasi bebek. Terpaksa harus muter-muter mencari tempat warung  lainnya.

♥♥DjB♥♥

Berita Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Back To Top